Metodologi Studi Islam
Metodologi Studi Islam
Dr. H. Koko Abdul Kodir, M.A.
pengantar Prof. Dr. H. Mahmud, M.SI.
Hakikat Metodologi Studi Islam
1. Pengertian Metodologi
Metodologi berasal dari bahasa Yunani, adalah yaitu metodos yang berarti jalan, dan logos yang berarti ilmu. Metodologi adalah ilmu tentang cara untuk sampai pada tujuan. Menurut Asmuni Syukir (2001), Metodologi berarti ilmu pengetahuan yang mempelajari cara cara atau jalan yang efektif dan efisien. Dalam metodologi terbuka luas untuk mengkaji, mendebat, dan merefleksikan cara kerja suatu ilmu. Maka dari itu metodologi menjadi bagian sistematika filsafat.
Metodologi Studi Islam, istilah tersebut digunakan ketika seseorang ingin membahas kajian-kajian seputar beragam metode yang biasa di gunakan dalam studi islam. Misalnya, kajian atas metode normatif, historis, filosofis, komparatif dan sebagainya.
2. Pengertian Studi Islam
Dirasah islamiyyah atau studi keislaman (di Barat dikenal dengan istilah islamic studies), secara sederhana dapat dikatakan sebagai usaha untuk mempelajari hal-hal yang berhubungan dengan agama islam (Tajib dkk., 1994:11). Dengan perkataan ini, studi keislaman merupakan "usaha sadar dan sistematis untuk mengetahui dan memahami serta membahas secara mendalam tentang seluk beluk atau hal ihwal yang berhubungan dengan agama islam, baik berhubungan dengan ajaran, sejarah maupun praktik pelaksanaannya secara nyata dalam kehidupan sehari hari sepanjang sejarahnya".
Istilah studi islam (islamic studies dalam bahasa inggris atau dirasa islamiyah dalam bahasa arab) dapat di artikan dalam kajian islam (M.Nurhakim,2004:13). Maka metodologi studi islam itu adalah ilmu tentang cara-cara untuk mengkaji ilmu-ilmu keislaman.
3. Ruang Lingkup Studi Islam
Secara sederhana studi islam dapat dikatakan sebagai usaha untuk mempelajari hal-hal yang berhubungan dengan agama islam. Studi islam adalah pengetahuan yang dirumuskan dari ajaran islam yang di praktikan dengan sejarah dan kehidupan manusia, serta islam di artikan dengan agama yang di bawa Nabi Muhammad SAW dengan kitab suci Al-Qur'an.
Apabila kita membicarakan agama akan di pengaruhi oleh pandangan pribadi, dan juga dari pandangan agama yang dianut. Untuk mendapatkan pengertian tentang agama dan religi, mengutip pendapat Bozman, bahwa agama dalam arti luas merupakan suatu penerimaan terhadap aturan-aturan dari kekuatan yang lebih tinggi dari manusia.
Dr. H. Koko Abdul Kodir, M.A.
pengantar Prof. Dr. H. Mahmud, M.SI.
Hakikat Metodologi Studi Islam
1. Pengertian Metodologi
Metodologi berasal dari bahasa Yunani, adalah yaitu metodos yang berarti jalan, dan logos yang berarti ilmu. Metodologi adalah ilmu tentang cara untuk sampai pada tujuan. Menurut Asmuni Syukir (2001), Metodologi berarti ilmu pengetahuan yang mempelajari cara cara atau jalan yang efektif dan efisien. Dalam metodologi terbuka luas untuk mengkaji, mendebat, dan merefleksikan cara kerja suatu ilmu. Maka dari itu metodologi menjadi bagian sistematika filsafat.
Metodologi Studi Islam, istilah tersebut digunakan ketika seseorang ingin membahas kajian-kajian seputar beragam metode yang biasa di gunakan dalam studi islam. Misalnya, kajian atas metode normatif, historis, filosofis, komparatif dan sebagainya.
2. Pengertian Studi Islam
Dirasah islamiyyah atau studi keislaman (di Barat dikenal dengan istilah islamic studies), secara sederhana dapat dikatakan sebagai usaha untuk mempelajari hal-hal yang berhubungan dengan agama islam (Tajib dkk., 1994:11). Dengan perkataan ini, studi keislaman merupakan "usaha sadar dan sistematis untuk mengetahui dan memahami serta membahas secara mendalam tentang seluk beluk atau hal ihwal yang berhubungan dengan agama islam, baik berhubungan dengan ajaran, sejarah maupun praktik pelaksanaannya secara nyata dalam kehidupan sehari hari sepanjang sejarahnya".
Istilah studi islam (islamic studies dalam bahasa inggris atau dirasa islamiyah dalam bahasa arab) dapat di artikan dalam kajian islam (M.Nurhakim,2004:13). Maka metodologi studi islam itu adalah ilmu tentang cara-cara untuk mengkaji ilmu-ilmu keislaman.
3. Ruang Lingkup Studi Islam
Secara sederhana studi islam dapat dikatakan sebagai usaha untuk mempelajari hal-hal yang berhubungan dengan agama islam. Studi islam adalah pengetahuan yang dirumuskan dari ajaran islam yang di praktikan dengan sejarah dan kehidupan manusia, serta islam di artikan dengan agama yang di bawa Nabi Muhammad SAW dengan kitab suci Al-Qur'an.
Apabila kita membicarakan agama akan di pengaruhi oleh pandangan pribadi, dan juga dari pandangan agama yang dianut. Untuk mendapatkan pengertian tentang agama dan religi, mengutip pendapat Bozman, bahwa agama dalam arti luas merupakan suatu penerimaan terhadap aturan-aturan dari kekuatan yang lebih tinggi dari manusia.
Komentar
Posting Komentar